Mat amin Peratin Pekon Kerang Bagikan BLT-DD Tahap 1 Tahun 2023

 

PusaranNews.id, Lampung Barat – Sebanyak 30 Kelompok Penerima Manfaat (KPM) Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) Tahap 1 Pekon Kerang dibagikan,Bertempat di balai pekon Kerang, kecamatan Batu brak, kabupaten Lampung Barat.Kamis 25 Mei 2023

Sesuai dengan peraturan yang berlaku bahwa penganggaran BLT-DD Tahun 2023 wajib dianggarkan minimal 10% maksimal 25%,pembagian BLT-DD tahap 1 di pekon Kerang dibagikan selama tiga bulan,masing-masing KPM menerima Rp 900.000.

Dalam sambuatannya, peratin Pekon Kerang,Mat Amin mengatakan pemerintah pekon kerang membagikan BLT-DD tahap pertama tahun 2023 yang merupakan program pemerintah untuk pemulihan ekonomi masyarakat pasca pandemi covid 19.

“Alhamdulillah hari ini kami bagikan bantuan langsung tunai dana desa(BLT-DD) kepada 30 KPM untuk tiga bulan sekaligus dengan masing-masing KPM menerima Rp 900.000, Tahun 2023 penerima BLT DD tahun ini berkurang,pengurangan penerima BLT di Pekon kerang bukan tanpa alasan karena tahun 2023 ini untuk anggaran BLT Maksimal 25% dan Minimal 10% dari anggaran Dana Desa,”Jelasnya

Mat amin juga berharap agar bantuan tersebut dimanfaatkan sebaik-baiknya untuk kebutuhan pokok dan kesehatan.

“Semoga BLT DD ini bermanfaat untuk penerima dan digunakan untuk kebutuhan seperti membeli sembako,vitamin dan kebutuhan yang sangat mendesak,”Pungkasnya.(Reflin)

Get in Touch

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Related Articles

Implementasi Kurikulum Merdeka, SMAN 1 Pesisir Selaran Gelar Karya P5

 PusaranNews.id, Lampung Barat - Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 1 Pesisir Selatan, Kabupaten Pesisir Barat Laksanakan Gelar Karya Pembelajaran Projek Pengiatan Profil Pelajar Pancasila...

Hadapi Nataru 2024, Pemkab Pesisir Barat Persiapkan Pengamanan

 PusaranNews.id, Pesisir Barat - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pesisir Barat (Pesibar) menggelar rapat persiapan pengamanan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024, di ruang rapat Asisten,...

Penjabat Sekkab Pesisir Barat Dilantik Agus Istqlal

 PusaranNews.id, Pesisir Barat - Penjabat (Pj) Sekretaris Kabupaten (Sekkab) Pesisir Barat resmi di lantik Bupati, Pelantikan tertuang dalam Surat Keputusan (SK) Bupati Pesibar Nomor: B/513/KPTS/V.04/HK-PSB/2023...

Get in Touch

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
21,400PelangganBerlangganan

Latest Posts