Kapolda Lampung, Audiensi Dengan Rektor Universitas Lampung

 

PusaranNews.id, Bandar Lampung – Kapolda Lampung *Irjen Pol Helmy Santika S.H ,S.Ik,M.SI* yang didampingi oleh Karo SDM Polda Lampung Kombes Pol Riyadi Nugroho, Dirintelkam Polda Lampung Kombes Pol Nowo, Kabidhumas Polda Lampung Kombes Pol Zahwani Pandra Arsyad dan Kabid Propam Polda Lampung Kombes Pol Andre, Ka SPN Kemiling Polda Lampung Kombes Pol Frenky Yushandy melakukan kunjungan silahturahmi Audiensi di Universitas Lampung, Bandar Lampung, Senin (05/06/23).

Dalam giat kunjungan silaturahmi Audiensi Kapolda Lampung Irjen Pol Helmy Santika diterima langsung oleh Rektor Universitas Lampung Prof.Dr.Ir. Lusmeilia Afriani, D.E.A.,I.P.M., dimana dalam pembicaraan saat kegiatan tersebut Kapolda Lampung mempunyai inisiatif dengan menggandeng Cvitas Academica dalam hal ini dari Universitas Lampung dapat menilai tugas polri dengan melakukan survei kepuasan masyarakat terhadap pelayanan Polri khususnya pada Polda Lampung dan 15 polres jajaran sehingga nantinya akan dicapai model perpolisian seperti apa yang diinginkan atau diharapkan oleh masyarakat lampung sehingga tercapainya Pemeliharaan keamanan ketertiban masyarakat yang kondusif di provinsi Lampung. Ujarnya

Dalam hal ini juga Kapolda menginginkan adanya beasiswa bagi anggota Polda Lampung yang berpretasi dapat belajar di Universitas Lampung sebagai mana fungsi tugas yang di emban oleh anggota tersebut, katanya.

Dari pihak Rektor Universitas Lampung Prof.Dr.Ir., Lusmeilia Afriani yang di dampingi para Warek dan Dekan, mengucapakan terima kasih atas kehadiran kapolda Lampung beserta PJU Polda Lampung, dan Kami dari Pihak Universitas Lampung sangat mengapresiasi kepada kapolda lampung yang mempunyai inisiatif dengan menggandeng untuk melakukan survei tingkat kepuasan terhadap tugas pelayanan Polda Lampung yang diharapkan oleh masyarakat lampung nantinya, dan juga mendukung beasiswa bagi anggota polri yang berprestasi untuk belajar di Universitas Lampung sebagaimana Tri Dharma Perguruan Tinggi adalah tiga kewajiban yang terdapat dalam perguruan tinggi yakni pendidikan dan pengajaran, penelitian dan pengembangan, dan pengabdian kepada masyarakat,

Rektor Universitas Lampung juga memberikan kesempatan kepada Kapolda Lampung untuk dapat memberikan kuliah umum kepada para mahasiswa universitas Lampung,

Pada kesempatan yang sama Kapolda Lampung juga memberikan kesempatan kepada Civitas Academica Universitas Lampung untuk uk menyampaikan pertanyaan pada program Polri Jumat curhat, tutupnya

KABIDHUMAS POLDA LAMPUNG
Kombes Pol Zahwani Pandra Arsyad, SH.,M.Si
Email humaspoldalampung@gmail.com
Twitter @humaspoldalpg
FB humas_poldalampung (**)

Get in Touch

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Related Articles

Ribuan Masyarakat Ikut Jalan Sehat, Rayakan HUT Lambar Ke-32 Tahun

 PusaranNews.id, Lampung Barat - Rayakan HUT Lampung Barat Ke-32 Pemkab adakan jalan sehat berhadiah, dimana pesertanya suluruh masyarakat tanpa terkecuali. Ribuan masyarakat yang ikut diawali...

Perwakilan Muli Mekhanai Pesisir Barat, Mendapat Juara Dalam Ajang Lomba Tingkat Provinsi Lampung

 PusaranNews.id, Pesisir Barat - Perwakilan Muli Mekhanai Kabupaten Pesisir Barat Lampung, mendapat juara II dalam ajang lomba muli mekhanai tingkat Provinsi Lampung, yang digelar dari...

Patau Stok Dan Harga Beras, Pemkab dan Polres Lambar Berkolaborasi

 PusaranNews.id, Lampung Barat - Pemkab Lampung Barat berkolaborasi dengan Polres setempat, memantau ketersedian stok dan harga beras baik di tingkat pasar mauoun di gudang Badan...

Get in Touch

0FansSuka
3,872PengikutMengikuti
21,200PelangganBerlangganan

Latest Posts